Sabtu, 30 Mei 2015

Catatan Harian Penulisan Ilmiah

            Dalam membuat Penulisan Ilmiah, hal pertama yang saya lakukan adalah mencari permasalahan yang akan dibahas pada Penulisan Ilmiah tersebut. Melihat data statistik penjualan smartphone pada tahun 2014, saya tertarik untuk mencari tahu, mengapa produk iPhone dari Apple mampu bersaing ke dalam peringkat atas dalam banyaknya jumlah unit yang terjual pada tahun 2014. Oleh karena itu, saya mengajukan judul “Faktor-faktor Keputusan Pembelian Smartphone merk iPhone di Kalangan Mahasiswa Universitas Gunadarma.

            Judul tersebut saya ajukan kepada Bpk. Agus Sulaksono, selaku Dosen Pembimbing Penulisan Ilmiah saya di kampus. Judul yang saya pilih akhirnya disetujui setelah memberikan penjelasan kepada beliau, mengapa saya memilih judul tersebut. Untuk selanjutnya, saya diminta untuk menyerahkan Abstraksi dan BAB 1.

            Setelah menyelesaikan Abstraksi dan BAB  1 yang berisi latar belakang, batasan masalah, tujuan penulisan, metode penulisan, saya kembali menemui Bpk. Agus di Kampus J1. Beliau memeriksa Abstraksi dan BAB 1 yang saya buat, dan meminta revisi atas tulisan yang saya diserahkan bersama BAB yang lainnya, yaitu BAB 2, BAB 3, BAB 4, dan BAB 5. Itu berarti saya diminta untuk segera menyelesaikan Penulisan Ilmiah tersebut.


            Disela waktu pengerjaan Penulisan Ilmiah, saya sering berkomunikasi dengan beliau untuk menanyakan sesuatu yang berkaitan dengan Penulisan Ilmiah saya. Beliau merupakan dosen pembimbing yang sangat baik. Beliau banyak memberikan saran, solusi, dan kritik yang membangun kepada saya sampai akhirnya Penulisan Ilmiaah yang saaya buat selesai.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar